MATERI IPA KD 3.1 DAN 4.1
Simaklah Video Pembelajaran Berikut!
Alat Gerak Manusia
Tangan kita dapat bergerak karena terdapat tulang dan otot. Tulang dan otot manusia akan bekerja sama dalam melakukan pergerakan sehingga membentuk suatu sistem yang disebut sistem gerak. Alat gerak manusia dibedakan menjadi dua yaitu alat gerak pasif dan alat gerak aktif.
1. Alat Gerak Pasif
Alat gerak pasif pada manusia adalah tulang. Kumpulan tulang-tulang manusia yang menjadi satu kesatuan membentuk tubuh disebut sistem rangka.
Fungsi rangka manusia adalah:
- Membentuk tubuh.
- Tempat melekatnya otot.
- Menopang dan menegakkan tubuh.
- Melindungi organ tubuh.
- Sebagai alat gerak.
Berdasarkan bentuknya, tulang dibedakan menjadi 3. yaitu
a. Tulang Pipa
Tulang pipa bentuknya bulat, panjang, dan berongga. Contoh: tulang paha, tulang lengan atas, dan tulang jari tangan.
b. Tulang Pipih
Tulang pipih bentuknya pipih atau gepeng. Contoh: tulang belikat, tulang selangka, dan tulang rusuk.
c. Tulang Pendek
Tulang pendek bentuknya bulat dan pendek. Contoh: ruas-ruas tulang belakang, ruas pergelangan tangan, dan ruas pergelangan kaki.
Fungsi masing-masing tulang pada manusia
- Tulang hasta berfungsi membentuk lengan bawah sebagai alat gerak manusia serta menghubungkan lengan atas dengan pergelangan tangan.
- Tulang lengan atas berfungsi menjadi penghubung antara gelang bahu dan tulang lengan bawah.
- Tulang pengumpil berfungsi menyambungkan bagian siku dengan tangan di sisi ibu jari.
- Tulang pergelangan tangan berfungsi menghubungkan tulang jari dengan tulang telapak tangan.
- Tulang telapak tangan berfungsi sebagai pemberi bentuk tangan dan menghubungkan tulang jari dengan tulang pangkal tangan. Metacarpals juga berfungsi untuk membentuk buku jari yang dibentuk saat kita mengepalkan tangan.
- Tulang paha berfungsi sebagai penggerak untuk berjalan dan berlari.
- Tulang kering berfungsi sebagai penahan benturan di kaki dan sebagai penggerak untuk berjalan dan berlari.
- Tulang betis berfungsi untuk penahan betis dalam menjaga keseimbangan dan sebagai penggerak untuk berjalan dan berlari.
- Tulang pergelangan kaki berfungsi memungkinkan gerak naik turun kaki karena adanya sendi engsel.
- Tulang telapak kaki berfungsi untuk berpijak sehingga kita dapat berjalan, berlari, dan berdiri.
- Tulang jari kaki berfungsi sebagai pijakan dan juga membantu badan agar lebih seimbang.
MATERI SBDP KD 3.1 DAN 4.1
Cover Buku
Cover disebut juga sampul. Cover adalah bagian terluar dari sebuah buku yang terdapat di depan dan di belakang buku. Umumnya cover atau sampul buku berisi tentang gambaran isi buku yang dibagi menjadi tiga bagian yaitu bagian depan, bagian belakang, dan bagian punggung. Pada cover terdapat gambar cerita yang mendukung isi buku. Cover buku harus menarik agar pembaca tertarik dan penasaran, serta ingin membaca isi buku.
Unsur-unsur cover buku antara lain:
- Pemilihan jenis huruf pada judul harus menarik dan mencolok.
- Terdapat kalimat penjelas judul yang singkat dan mudah dipahami.
- Terdapat nama penulis.
- Terdapat identitas penerbit.
- Menggunakan gambar yang menarik yang sesuai dengan isi buku.
- Terdapat sinopsis buku di bagian belakang.
- Terdapat identitas buku pada bagian punggung buku.
Tugas
Komentar
Posting Komentar