Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dengan label Tema 1

Tema 1 Subtema 3 Pembelajaran 3

 MATERI PEMBELAJARAN IPS Kepulauan Riau, Penuh dengan Kekayaan Alam   Kepulauan Riau merupakan provinsi ke-32. Berbatasan langsung dengan Vietnam dan Kamboja di bagian utara; Malaysia, Singapura, dan Provinsi Riau di sebelah barat; Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dan Jambi di bagian selatan; serta Malaysia, Brunei, dan Provinsi Kalimantan Barat di sebelah timur. Kepulauan Riau merupakan salah satu daerah di Indonesia yang memiliki potensi hasil tambang cukup berlimpah. Misalnya saja seperti sumber daya alam mineral dan energi, seperti minyak bumi dan gas alam yang terdapat di Kabupaten Natuna; timah di Kab. Karimun dan Lingga; bauksit di Kab. Bintan, Karimun, Lingga, Tanjungpinang; pasir besi di Kab. Lingga, dan Natuna; granit di Kab. Karimun, Bintan, Natuna, Lingga; pasir dan kuarsa di Kab. Karimun dan Natuna. Dikepung dengan lautan, menjadikan Kepulauan Riau sebagai salah satu daerah penghasil ikan yang cukup potensial. Bahkan sekarang ini tidak hanya ikan tangkap saja yang dianda

Tema 1 Subtema 2 Pembelajaran 6

Materi Pembelajaran 6  IPA KD 3.1 dan 4.1 Macam-Macam Gerak Otot  Untuk menghasiikan gerak, otot berkerja secara berpasangan. Pasangan otot terdiri dari dua jenis, yaitu antagonis dan sinergis. Otot antagonis adalah pasangan otot yang melakukan gerak berlawanan terhadap otot yang sedang melakukan kontraksi. Sebaliknya pasangan otot yang kerjanya saling menunjang disebut otot sinergis. Otot sebagai alat kerja aktif yang menyebabkan tulang kita bergerak. Berdasarkan cara kerjanya, otot dibagi menjadi 2 yaitu otot antagonis dan sinergis.  Perhatikan gambar berikut. Gerak Antagonis Gerak sinergis Macam-macam gerak otot sebagai berikut.  1. Ekstensi-Fleksi  Ekstensi adalah gerak meluruskan, sedangkan fleksi adalah gerak membengkokkan. Misalnya ketika kita berdiri dan posisi kaki kita lurus, -berarti kita melakukan gerak ekstensi. Sedangkan saat jongkok posisi kaki menekuk, berarti kita melakukan gerak fleksi.  2. Abduksi-Adduksi  Adduksi adalah gerakan menjauhi badan, sedangkan abduksi adal

Tema 1 Subtema 2 Pembelajaran 5

 MATERI PEMBELAJARAN IPA KD 3.1 DAN 4.1 Simaklah Video Pembelajaran berikut ini! OTOT MANUSIA  Coba perhatikan apa yang akan terjadi apabila manusia tidak memiliki otot? Manusia tidak dapat melakukan pergerakan, sebab otot merupakan alat gerak aktif yang sangat penting bagi manusia. Fungsi otot adalah sebagai alat gerak aktif yang dapat menggerakkan organ lain sehingga terjadi suatu gerakan dan mengalirkan darah yang terdiri atas zat-zat, yaitu nutrisi, oksigen, dan lain-lain. Menurut jenisnya, otot dibedakan menjadi tiga macam. 1. Otot Polos  Otot polos mempunyai bentuk yang polos seperti kumparan halus dan bergelondong. dari otot polos sebagai berikut.  1. Bentuknya gelondong, kedua ujungnya meruncing dan di bagian tengahnya menggelembung.  2. Mempunyai satu inti sel.  3.Tidak memiliki garis-gans melintang (polos).  4. Bekerja di luar kesadaran, artinya tidak di bawah perintah otak sehingga disebut sebagal otot tak sadar.  5.Terletak pada otot usus, otot saluran peredaran darah, otot

Tema 1 Subtema 2 Pembelajaran 2

 MATERI IPA KD 3.1 DAN 4.1 Simaklah Video Pembelajaran Berikut! Alat Gerak Manusia Tangan kita dapat bergerak karena terdapat tulang dan otot. Tulang dan otot manusia akan bekerja sama dalam melakukan pergerakan sehingga membentuk suatu sistem yang disebut sistem gerak. Alat gerak manusia dibedakan menjadi dua yaitu alat gerak pasif dan alat gerak aktif. 1. Alat Gerak Pasif Alat gerak pasif pada manusia adalah tulang. Kumpulan tulang-tulang manusia yang menjadi satu kesatuan membentuk tubuh disebut sistem rangka.  Fungsi rangka manusia adalah: Membentuk tubuh. Tempat melekatnya otot. Menopang dan menegakkan tubuh. Melindungi organ tubuh. Sebagai alat gerak. Berdasarkan bentuknya, tulang dibedakan menjadi 3. yaitu a. Tulang Pipa Tulang pipa bentuknya bulat, panjang, dan berongga. Contoh: tulang paha, tulang lengan atas, dan tulang jari tangan. b. Tulang Pipih Tulang pipih bentuknya pipih atau gepeng. Contoh: tulang belikat, tulang selangka, dan tulang rusuk. c. Tulang Pendek Tulang pend

Tema 1 Subtema 2 Pembelajaran 1

  Simaklah Video Pembelajaran di bawah ini! Bersepeda      Bersepeda merupakan kegiatan yang menyenangkan sekaligus menyehatkan. Sepeda bisa dikatakan sebagai alat transportasi darat yang murah, praktis, dan mudah dikendarai. Banyak orang memanfaatkan sepeda untuk pergi ke kantor, sekolah, pasar, dan lain-lain. Sepeda juga ramah lingkungan karena tidak menggunakan bahan bakar minyak sehingga tidak menimbulkan polusi. Selain itu, dengan bersepeda juga dapat menjaga dan meningkatkan kesehatan tubuh kita. (1)      Bersepeda dapat mengencangkan otot-otot tubuh. Bersepeda tidak hanya melibatkan bagian kaki saja. Bahkan, banyak orang yang menganggap bersepeda hanya dapat mengencangkan otot-otot bagian betis dan paha saja. Namun sebenarnya, bersepeda merupakan latihan fisik yang hampir melibatkan setiap bagian tubuh. Selain memperkuat otot-otot bagian kaki dan paha, bersepeda secara rutin juga akan mengencangkan otot-otot bagian belakang, pinggul, dan lengan. (2)      Jika bersepeda secara ru

Tema 1 Subtema 1 Pembelajaran 6

 IPA KD 3.1 Simaklah Video Pembelajaran Berikut ini Gerak pada Hewan Vertebrata dan Avertebrata      Setiap organisme mampu menerima rangsang yang disebut iritabilitas, dan mampu pula menanggapi rangsang tersebut. Salah satu bentuk tanggapan adalah gerak. Gerak berupa perubahan posisi tubuh atau perpindahan yang meliputi seluruh atau sebagian dari tubuh. Pada hewan vertebrata, gerak adalah hasil interaksi antara tulang, otot, dan persendian tulang.      Gerak pada hewan vertebrata maupun avertebrata umumnya terjadi secara sadar. Namun, ada pula gerak Yang terjadi tanpa disadari, yaitu gerak refleks.Gerakan sadar melalui jalan panjang, yaitu dari reseptor ke saraf sensori dibawa ke otak untuk selanjutnya diolah oleh otak. Hasil olahan oleh otak tersebut berupa tanggapan, dibawa oleh saraf motor sebagai perintah yang harus dilaksanakan oleh efektor. Gerak refleks berjalan sangat cepat dan terjadi secara otomatis terhadap rangsangan, tanpa memerlukan kontrol dari otak. 1. Gerak pada Verte

Tema 1 Subtema1 Pembelajaran 5

  Materi IPA KD 3.1 Perbedaan Hewan Vertebrata dan Avertebrata Hewan dapat diklasifikasikan menjadi dua kelompok utama , yaitu Vertebrata dan avertebrata. Perbedaan utama antara vertebrata dan avertebrata adalah invertebrata seperti serangga dan cacing pipih, tidak memiliki tulang punggung atau kolom tulang belakang. Berikut ini adalah penjelasan lebih lengkap. Hewan Vertebrata Vertebrata adalah hewan bertulang belakang yang terdapat sumsum tulang. Organ pencernaan pada hewan vertebrata meliputi saluran pencernaan ( tractus digestivus ) dan kelenjar pencernaan ( gladula digestoria ). Sistem gerak pada vertebrata ditandai dengan adanya endoskeleton ( rangka dalam). Hewan vertebrata terdiri antara lain ikan, katak, reptil, burung dan hewan mamalia. Hewan avertebrata Hewan avertebrata adalah hewan yang tidak memiliki tulang belakang, serta memiliki struktur morfologi dan anatomi lebih sederhana dibandingkan dengan kelompok hwan bertulang punggung/belakang. Sistem

Tema 1 Subtema 1 Pembelajaran 4

 IPS KD 3.1 Kondisi Geografis Pulau-Pulau di Indonesia Selain mengetahui tentang hasil bumi, di peta kita juga dapat mengetahui Letak Geografis suatu wilayah beserta kondisinya. Letak geografis adalah letak suatu negara di permukaan bumi. Secara geografis, Indonesia terletak di antara dua benua dan dua samudra. Wilayah Indonesia juga berbatasan dengan sejumlah wilayah. Batas-batas wilayah Indonesia dengan wilayah Iainnya adalah seperti berikut. 1. Di sebelah utara, Indonesia berbatasan dengan Malaysia, Singapura, Palau, Filipina Dan Laut Cina Selatan. 2. Di sebelah selatan, Indonesia berbatasan dengan Timor Leste, Australia, dan Samudra Hindia. 3. Di sebelah barat, Indonesia berbatasan dengan Samudra Hindia. 4. Di sebelah timur, Indonesia berbatasan dengan Papua Nugini dan Samudra Pasifik .Letak geografis memberi pengaruh secara sosial, ekonomi, maupun budaya. Karena Menjadi jalur lalu lintas pelayaran dan perdagangan dunia, bangsa Indonesia telah lama menjalin interaksi sosial dengan

Tema 1 Subtema 1 Pembelajaran 3

  PPKN KD 3.1 Kerjakan di buku tugasmu! IPS KD 3.1 Ayo mengamati Berdasarkan gambar di atas kerjakan soal di bawah ini di buku tugasmu! 1. Sebutkan 5 pulau di negara Indonesia 2. Sebutkan Batas laut Negara Indonesia 3. Sebutkan Batas darat negara Indonesia